Menyesal Berzina dengan Dukun untuk Pelaris Warung
Pertanyaan:
Assalamu’alaikum
Saya buka usaha makanan di rumah. Usaha saya laris. Melihat usaha saya laris tetangga saya mencoba membuka usaha tersebut, tapi setelah dia membuka usahanya, semua pelangan saya pindah kepadanya.
Awalnya saya anggap hal biasa, tapi makin lama warung saya makin sepi. Saya coba pergi ke para normal katanya warung saya kena guna-guna, dan dia coba menghilangkan pengaruh jahat itu.
Pertama ada hasilnya tapi setelah itu sepi lagi, saya coba pergi ke sana lagi. Kata orang itu obatnya bersetubuh dengannya. Awalnya saya tak mau, tapi entah kenapa lama-kelamaan akhirnya saya melakukannya tanpa sepengetahuan suamiku. Aku menyesal melakukan itu.
Yang saya tanyakan, apakah saya harus beritahu suamiku tentang ini?
Apa Allah akan ampuni aku bila aku bertaubat?
Dari: Fulanah
Jawaban:
Wa’alaikumussalam
Allahu akbar
Dosa yang Anda lakukan bertumpuk-tumpuk:
- Kesyirikan dengan mempercayai dukun.
- Berzina setelah menikah.
- Selingkuh dan mengkhianati rumah tangga.
- Mengikuti ajakan setan, dengan bermaksiat untuk melariskan dagangan.
Bertaubatlah dengan sangat sungguh-sungguh, sebisa yang Anda lakukan. Karena maksiat Anda sangat besar.
Terkait hak suami Anda, jangan ceritakan kejadian ini seidkit pun. Rahasiakan kejadian ini kepada siapa pun sampai mati.
Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
مَنْ أَصَابَ مِنْ هَذِهِ الْقَاذُورَاتِ شَيْئًا فَلْيَسْتَتِرْ بِسِتْرِ اللَّهِ
“Siapa yang tertimpa musibah maksiat dengan melakukan perbuatan semacam ini (perbuatan zina), hendaknya dia menyembunyikannya, dengan kerahasiaan yang Allah berikan.” (HR. Malik dalam Al-Muwatha’, no. 1508)
Selanjutnya, baktikan diri Anda dengan maksimal kepada suami. Lakukan apa yang bisa Anda lakukan untuk menarik ridha suami, memberikan pelayanan yang maksimal kepada suami.
Buang jauh-jauh bayangan guna-guna itu. Itu hanya tipuan dukun untuk bisa menghancurkan diri Anda dan keluarga. Betul apa yang dilakukan Islam, dukun semacam ini hukumannya adalah pancung di depan umum. Manusia yang paling nista di dunia dan akhirat. Kami berdoa, ya Allah hancurkan para dukun dan tukang ramal. Lindungi umat manusia dari kejahatan mereka.
Selanjutnya, kembalilah kepada Allah dan Islam. Baca Alquran di rumah Anda jika memang ada setan yang mengganggu.
Terkait usaha Anda, Anda bisa gunakan trik halal untuk menarik pelanggan. Misalnya dengan menjaga kualitas produk atau teknik marketing lainnya. Berdoalah kepada Allah, semoga Allah memberikan jalan keluar terbaik bagi Anda.
Dijawab oleh Ustadz Ammi Nur Baits (Dewan Pembina KonsultasiSyariah.com)
🔍 Tulisan Arab La Ilaha Illallah, Amalan Bulan Sya Ban, Mendengar Al Quran, Adab Idul Fitri, Arti Mujibassailin